Jokowi: Keluarga Mampu Bisa Dapat Kartu Sehat

Written By Luthfie fadhillah on Friday, November 9, 2012 | 6:03 PM


JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menargetkan pada 2013, Kartu Jakarta Sehat akan dibagikan ke seluruh pihak, termasuk bagi warga yang mampu.

"Sekarang yang diprioritaskan adalah warga yang tidak mampu. Tapi tahun 2013 siapapun yang mau dapat kartu Jakarta Sehat, ya silakan saja," kata Jokowi di Balaikota DKI, Jakarta, Jumat (9/11/2012).

Dikatakan Jokowi, semua warga DKI Jakarta bisa menggunakan Kartu Jakarta Sehat dengan catatan mau ditempatkan di kelas 3. Ia pun tidak khawatir penggunaan Kartu Jakarta Sehat ini akan berdampak seperti pemberian subsidi pada premium, di mana para pejabat pun turut menggunakan bahan bakar bersubsidi tersebut.

"Enggak tepat sasaran gimana? Emangnya orang kaya mau ditempatin di kelas 3? Ya enggak mau, yang mau ya mesti orang enggak punya," kata Jokowi.

Untuk persiapan launching Kartu Jakarta Sehat, Jokowi mengaku telah mempersiapkannya seratus persen. Untuk peluncuran pertamanya, terdapat enam kelurahan yang akan menjadi sasaran pembagian kartu oleh Jokowi. Enam kelurahan tersebut, antara lain Pademangan, Bukit Duri, Tanah Tinggi, Tambora, Manggarai, dan Marunda.


Jokowi mengatakan, ia memilih enam kelurahan itu sebagai prioritas karena memang keadaan lapangan di kelurahan-kelurahan tersebut sudah sangat parah. "Ya, itu sama-sama parahnya itu. Kalau lapangan lebih tahu saya lah," kata Jokowi.

Dalam Kartu Jakarta Sehat tersebut, kata Jokowi, akan ada rekam medisnya. Sistem ini yang membuat Kartu Jakarta Sehat berbeda dari kartu-kartu lainnya.

"Nanti akan ada record sakitnya apa. Misalnya bulan ini panu, bulan depan masuk angin. Semuanya akan ada di situ. Ini yang membedakan karena ada sistemnya," ujarnya.

Pada dasarnya, kartu itu dapat digunakan warga untuk mendapatkan layanan kesehatan secara gratis pada segala jenis penyakit. Kartu itu baru berlaku jika warga pemegang kartu bersedia menjalani pengobatan di puskesmas atau rawat inap di rumah sakit umum daerah (RSUD) kelas tiga.

Kalaupun ruang rawat inap di RSUD kelas tiga sudah penuh sehingga tak dapat menampung pasien lagi, maka pasien dengan kartu tersebut akan di-upgrade ke RSUD kelas dua. Penyebaran Kartu Jakarta Sehat akan dilakukan secara bertahap, sampai akhir tahun ini akan diluncurkan hingga 3.000 kartu.

Semua warga DKI berhak memiliki kartu ini dengan cara mendaftarkan diri ke puskesmas. Akan tetapi, pada pelaksanaannya, kartu ini dipetakan hanya untuk 4,7 juta warga Ibu Kota. Angka tersebut setara dengan jumlah warga miskin di Jakarta.


Berita terkait dapat diikuti di topik :


100 HARI JOKOWI-BASUKI








Editor :


Ana Shofiana Syatiri









Anda sedang membaca artikel tentang

Jokowi: Keluarga Mampu Bisa Dapat Kartu Sehat

Dengan url

http://bloggersporting.blogspot.com/2012/11/jokowi-keluarga-mampu-bisa-dapat-kartu.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jokowi: Keluarga Mampu Bisa Dapat Kartu Sehat

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jokowi: Keluarga Mampu Bisa Dapat Kartu Sehat

sebagai sumbernya

0 comments:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger