FIA: Knalpot Williams Ilegal

Written By Luthfie fadhillah on Thursday, February 21, 2013 | 6:30 PM



Formula 1


FIA: Knalpot Williams Ilegal





Kamis, 21 Februari 2013 | 17:46 WIB













KOMPAS.com - Federasi Otomobil Internasional, FIA, mengatakan bahwa knalpot mobil baru Williams FW35 yang baru saja diluncurkan jelang hari pertama uji coba resmi kedua pra-musim Formula 1 2013 di Barcelona, Selasa (19/2/2013), tidak legal. Padahal, knalpot itu diyakini mirip dengan apa yang dimiliki mobil Caterham, yang justru tidak mendapat tanggapan.

Meskipun demikian, bos desain Williams, Mike Coughlan, mengatakan bahwa mobil baru yang menggunakan mesin Renault itu sudah memenuhi syarat. Karena itu, mereka akan meminta klarifikasi FIA mengenai kabar bahwa knalpot mobil Williams ilegal.

Secara umum, semua tim berusaha untuk tetap menggunakan gas buang untuk beberapa keuntungan aerodinamis, sejak difuser dilarang pada akhir 2011. Tetapi saat ini Williams dan Caterham membuat sebuah langkah lebih maju dengan desain terbaru mereka.

Kebanyakan mobil 2013 memasang saluran gas pembuangan ke arah belakang. Tetapi knalpot FW35 dilengkapi slot kecil di bagian atas saluran, dan inilah yang menurut FIA knalpot Williams ilegal, karena melanggar artikel 5.8.4 mengenai aturan teknis, yang menyebutkan bahwa sisi saluran knalpot tidak boleh bertemu.

Namun yang membuat Coughlan keberatan adalah, mengapa Caterham tak bermasalah meskipun desain mereka mirip dengan FW35. Karena itulah, Williams menunggu klarifikasi dari FIA.







Editor :


Aloysius Gonsaga Angi Ebo
















Anda sedang membaca artikel tentang

FIA: Knalpot Williams Ilegal

Dengan url

http://bloggersporting.blogspot.com/2013/02/fia-knalpot-williams-ilegal.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

FIA: Knalpot Williams Ilegal

namun jangan lupa untuk meletakkan link

FIA: Knalpot Williams Ilegal

sebagai sumbernya

0 comments:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger