Menpora dan Gubernur Riau Sama-sama Ngotot

Written By Luthfie fadhillah on Wednesday, May 8, 2013 | 6:30 PM



JAKARTA, KOMPAS.com-  Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo dan Gubernur Riau Rusli Zainal sama-sama bersikeras mengenai tuan rumah Islamic Solidarity Games (ISG) III yang akan digelar tanggal 22 September-1 Oktober 2013.


ISG adalah pesta olahraga negara-negara anggota Organisasi Kerjasama Islam (OKI).


Beberapa waktu lalu Menpora mengatakan bahwa lokasi ISG III dipindah dari Riau ke Jakarta karena beberapa alasan yaitu stadion utama dan kolam renang belum siap, dan pelaksanaan ISG berdekatan dengan Pilkada Riau.


Namun, dalam rapat koordinasi tingkat menteri yang dilaksanakan di Kantor Kementerian Koordinator Kesejahteraan Rakyat, Rabu (5/8/2013) di Jakarta yang khusus membahas ISG III , tidak ada keputusan dimana ISG III akan digelar, apakah jadi dipindah ke Jakarta atau kembali ke Riau.


Rapat dihadiri oleh Menko Kesra Agung Laksono, Menpora Roy Suryo, Gubernur Riau Rusli Zainal, dan Ketua Komite Olimpiade Indonesia Rita Subowo.


Menpora Roy Suryo mengatakan, keputusan memindahkan tuan rumah ISG III muncul setelah mendapat masukan dari para akademisi Riau yang berpendapat kondisi di Riau tidak kondusif sebagai tuan rumah ISG III.


Pertemuan dengan para akademisi Riau tersebut berlangsung di Kantor Kemenpora di Jakarta tanggal 22 April 2013.


Menurut Roy, ia memiliki rekaman video dan audio rapat di Kantor Menpora tanggal 22 April 2013 tersebut.


Bahkan, Roy menunjukkan sebuah hard disk yang isinya bukti rekaman video dan audio mengenai rapat tanggal 22 April itu dalam rapat koordinasi di kantor Menko Kesra, Rabu siang.


Sebaliknya, Gubernur Riau Rusli Zainal membantah pernyataan Menpora bahwa akademisi Riau berpendapat Riau tidak kondusif sebagai tuan rumah ISG III.


Menurut Rusli, dalam rapat tanggal 22 April tersebut, ia sebagai Gubernur Riau tidak hadir.


Rusli menegaskan, Riau siap sebagai tuan rumah ISG III. Masalah pembayaran utang kepada kontraktor stadion utama dan renovasi kolam renang yang tidak standar internasional sudah ada solusinya. 







Editor :


Tjahja Gunawan Diredja









Anda sedang membaca artikel tentang

Menpora dan Gubernur Riau Sama-sama Ngotot

Dengan url

http://bloggersporting.blogspot.com/2013/05/menpora-dan-gubernur-riau-sama-sama.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Menpora dan Gubernur Riau Sama-sama Ngotot

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Menpora dan Gubernur Riau Sama-sama Ngotot

sebagai sumbernya

0 comments:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger