Pembongkaran Rusun Angke Tinggal Dua Menara

Written By Luthfie fadhillah on Wednesday, August 21, 2013 | 6:03 PM





JAKARTA, KOMPAS.com - Hingga hari ini, pembongkaran Rumah Susun Angke di Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, masih berlangsung. Dari empat menara rusun yang dibongkar, masih ada dua menara yang belum rata dengan tanah.


Berdasarkan pengamatan Kompas.com di lokasi, Rabu (21/8/2013), sebuah eskavator tampak melakukan pembongkaran terhadap menara C. Selain menara C, menara yang belum selesai dibongkar adalah menara D. Lokasi pembongkaran telah dipagari dengan pagar seng.


"Target selesainya kan memang akhir Agustus atau awal September," kata Ketua RW 03 Deden saat ditemui Kompas.com, Rabu sore.


Rusun Tambora mulai dibongkar sejak pertengahan Juli 2013. Setelah itu, saat masa Lebaran, para pekerja sempat diliburkan selama dua pekan.


Empat menara lama Rusun Angke, masing-masing memiliki 4-6 lantai, akan diremajakan menjadi tiga menara dengan 16 lantai atau total 512 hunian. Masa pembangunan diperkirakan selesai dalam waktu 1,5 tahun dengan biaya Rp 180 miliar.


Unit di bangunan rusun lama yang dibongkar bertipe 18 meter persegi. Setelah menjadi rusun baru, setiap unit bertipe 36 meter persegi dan maksimum tipe 45 meter persegi. Dengan tipe itu, satu ruangan terdiri dari dua kamar tidur, satu ruang keluarga, dapur, dan teras kecil untuk jemuran di bagian belakang.





Editor : Laksono Hari Wiwoho
















Anda sedang membaca artikel tentang

Pembongkaran Rusun Angke Tinggal Dua Menara

Dengan url

http://bloggersporting.blogspot.com/2013/08/pembongkaran-rusun-angke-tinggal-dua.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pembongkaran Rusun Angke Tinggal Dua Menara

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pembongkaran Rusun Angke Tinggal Dua Menara

sebagai sumbernya

0 comments:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger